Iklan

Iklan

,

Iklan

Sinergi Bersama BKKBN Dalam Upaya Dukungan Ke Utuhan Kerukunan Keluarga

Redaksi
Kamis, 19 April 2018, 13:38 WIB Last Updated 2018-08-14T06:39:04Z

Bandar Lampung (Timenews.id) -- PKK Provinsi Lampung terus meningkatkan sinergi bersama Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) setempat sebagai upaya mendukung keutuhan dan kerukunan keluarga. Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua TP PKK Lampung Titin Surti Kustinah saat beraudiensi dengan BKKBN di Gedung PKK setempat, Bandar Lampung, Jumat, 6/4/2018.

Audiensi tersebut membahas kunjungan tim verifikasi lapangan Kesrak PKK-KB-Kes Tingkat Nasional. Verifikasi yang dilakukan Tim meliputi empat kabupaten/kota, yakni Bandar Lampung, Pesawaran, Way Kanan, dan Pringsewu.
“Penilaian ini akan dilaksanakan pada 16-18 April mendatang,” kata Titin dalam surat elektronik yang diterima  hari ini.

Dia berharap, salah satu dari empat kabupaten/kota yang dinilai tersebut dapat menjadi wakil dari Provinsi Lampung menjuarai lomba di tingkat nasional yang akan dilaksanakan di Manado. “Kami harus melakukannya dengan kerja keras, sehingga memperoleh hasil yang terbaik,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala BKKBN Lampung Uliantina Meiti menyatakan, pertemuan tersebut sebagai salah upaya untuk menyukseskan berbagai program kerja dalam mendukung PKK Provinsi Lampung. BKKBN merupakan mitra PKK.
“Untuk itu, kami harus mengoordinasikan berbagai program kerja untuk mempermudah dan memperoleh hasil yang baik dalam pelaksaannya di lapangan,” kata dia.(*).

Iklan